
Peran Business Development (BD) semakin strategis di dunia bisnis, mengingat pentingnya membangun kemitraan yang saling menguntungkan antara perusahaan dan klien. Putri Roszalina Zizi Dewata, Branch Head MarkPlus, Inc., dalam webinar Busdev For The Champions (7/1/2025), mengungkapkan beberapa keterampilan utama yang harus dikuasai oleh seorang profesional BD agar sukses dalam kariernya.
1. Komunikasi yang Efektif

Keterampilan komunikasi menempati posisi teratas dalam dunia BD. Menurut Putri, komunikasi efektif memungkinkan seorang BD untuk menyampaikan nilai perusahaan dengan baik sekaligus membantu klien mencapai tujuan mereka.
“Komunikasi yang baik bukan hanya menyampaikan informasi, tetapi juga membangun kepercayaan dan menciptakan pemahaman yang jelas antara kedua pihak,” ujarnya. Keterampilan ini menjadi kunci dalam menciptakan solusi yang sesuai dengan kebutuhan klien.
2. Negosiasi Win-Win Solution

Putri menegaskan bahwa negosiasi adalah bagian penting dari tugas seorang BD. Negosiasi yang ideal harus menghasilkan solusi win-win, di mana baik perusahaan maupun klien memperoleh manfaat maksimal.
Dalam proses negosiasi, BD dituntut menjaga keseimbangan antara memenuhi permintaan klien dan mempertimbangkan kemampuan internal perusahaan. Putri memberikan contoh situasi mendesak, seperti pengajuan proposal dalam waktu singkat. Dalam kasus seperti ini, BD perlu menganalisis apakah permintaan tersebut realistis dan menawarkan alternatif yang sesuai jika diperlukan.
Baca Juga: 5 Strategi Pemasaran Efektif yang Harus Diketahui
3. Kemampuan Analisis Pasar

Mengikuti perkembangan pasar secara terus-menerus adalah kewajiban seorang BD. “Membaca berita setiap pagi merupakan kebiasaan yang baik untuk mengetahui kondisi pasar terkini,” kata Putri.
Dengan pemahaman yang baik tentang tren dan peluang pasar, seorang BD dapat mengidentifikasi potensi bisnis baru dan menawarkan solusi yang relevan bagi klien. Keterampilan ini membantu perusahaan tetap kompetitif di tengah dinamika bisnis yang cepat berubah.
4. Manajemen Hubungan dan Kemitraan

Menjaga hubungan baik dengan klien adalah keterampilan penting lainnya. Seorang BD harus mampu membangun kepercayaan dan menjaga kemitraan jangka panjang. Hal ini melibatkan pemahaman mendalam terhadap kebutuhan klien serta memberikan layanan yang konsisten.
“Pada akhirnya, tugas kita adalah menciptakan solusi yang menguntungkan perusahaan sekaligus memenuhi harapan klien,” tegas Putri. Dengan manajemen hubungan yang baik, perusahaan bisa mempertahankan pelanggan dan menciptakan peluang baru dari jaringan yang sudah ada.
Menguasai keterampilan komunikasi, negosiasi, analisis pasar, dan manajemen hubungan adalah kunci bagi seorang profesional BD untuk menciptakan kemitraan yang efektif. Peran BD sebagai penghubung antara perusahaan dan klien sangat krusial dalam memastikan terciptanya hubungan yang saling menguntungkan dan berkelanjutan. Dengan mengaplikasikan keterampilan tersebut secara konsisten, seorang BD dapat berkontribusi besar terhadap pertumbuhan bisnis perusahaan.
Ikuti: