Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan kolom bar address pada browser yang digunakan. Bar address tersebut selalu menampilkan awalan berupa kata HTTP atau HTTPS. Meskipun hanya berbeda satu huruf saja, namun antara HTTP dan HTTPS memiliki perbedaan yang cukup besar.
Sudahkah kamu mengetahui perbedaan HTPP dan HTTPS? Jika belum, simak penjelasan di bawah ini ya! Sebelum mengetahui perbedaan HTTP dan HTTPS, kamu harus tahu terlebih dahulu mengetahui apa itu HTTPS dan HTTP. Berikut penjelasannya.
PENGERTIAN HTTPS
Hypertext Transfer Protocol Secure (HTTPS) merupakan protocol di mana kamu akan menemukannya saat mengunjungi sebuah website yang memiliki fitur untuk melakukan transaksi pembayaran atau fasilitas untuk login. Ketika kamu ingin mengirim dan menerima data melalui port 443 dengan koneksi yang dienkripsi oleh SSL/TLS (Transport Layer Security), HTTPS ini menggunakan TCP (Transmission Control Protocol).
PENGERTIAN HTTP
Hypertext Transfer Protocol atau HTTP digunakan sebagai media komunikasi sistem yang berbeda. Penggunaan protokol ini umumnya untuk mengirimkan data dari web server ke browser untuk menampilkan halam website. Namun jika kamu menggunakan HTTP, maka data dari browser menuju server tidak terenkripsi di mana nantinya pihak lain bisa menyalahgunakannya.
Perbedaan HTTP dan HTTPS
Meski kedua protocol ini hanya berbeda satu huruf di belakang saja namun keduanya memiliki perbedaan. Manfaat bagi client dan penjelajah dunia maya juga berbeda, meski perbedaannya hanya melalui pengembangan keamanan pada sistem protokol jaringan. Berikut beberapa perbedaan lainnya dari HTTP dan HTTPS.
1. Sertifikasi Digital
Perbedaan HTTP dan HTTPS yang pertama adalah mengenai sertifikasi digitalnya. Di mana HTTP tidak membutuhkan sertifikasi digital untuk proses validasi pasangan HTTPS membutuhkan sertifikasi digital tersebut. Hal ini disebabkan kebanyakan sertifikasi digital itu berbayar, makanya HTTPS lebih aman dibandingkan HTTP.
2. Pengiriman Pesan
Hal yang paling penting dari perbedaan kedua protocol ini adalah dari pengiriman datanya. Untuk HTTP, pengiriman pesan melalui teks biasa dan mengakibatkan siapapun yang memiliki pengetahuan tentang perintah dan sintax protocol dapat membaca dan memahaminya. Hal ini sangat membahayakan karena ketika pengguna mengirimkan formulir berisi data pribadi yang sensitif, akan mudah untuk diretas oleh pelaku jahat yang ingin menemukan informasi itu. Sedangkan HTTPS menggunakan pesan yang ditransmisikan dengan keamanan data sehingga data lebih aman.
3. Penggunaan Port
Perbedaan HTTP dan HTTPS selanjutnya adalah pada penggunaan port. Port disini maksudnya adalah port logic yang tidak dapat dilihat dan dirasakan. Menghubungkan antara perangkat dengan protokol atau media lainnya merupakan salah satu fungsi port ini. Fungsi dari jenis port ini juga berbeda-beda. Port yang digunakan HTTP adalah port jenis 80, gunanya untuk konektivitas web server secara umum dengan client. Nah jika HTTPS menggunakan SSL jenis port 443 sebagai jaringan konektivitasnya.
4. Keuntungan Penggunaan
Selanjutnya perbedaan dari protocol ini adalah keuntungan menggunakan salah satu dari keduanya. Tentu dari penjelasan di atas dapat disimpulkan jika keuntungan yang lebih besar terlihat pada protocol HTTPS. Jadi jika Anda menemukan situs dengan simbol terbuka maka hal tersebut menandakan server menggunakan HTTP yang tidak aman jika dikunjungi. Biasanya pengunjung akan dialihkan ke halaman lainnya karena kesulitan untuk membuka halaman website. Selain keamanan HTTPS juga memiliki keuntungan kenyamanan dalam pencarian, sehingga pengunjung tidak merasa khawatir ketika memberikan informasi rahasia.
Keuntungan Menggunakan HTTPS
Setelah mengetahui perbedaan HTTP dan HTTPS, dapat disimpulkan jika HTTPS memiliki banyak keuntungan, berikut keuntungan yang didapat jika menggunakan HTTPS.
1. Menggunakan Enkripsi Agar Komunikasi Aman
Karena HTTPS menggunakan karakter acak, ini membuat pihak yang tak bertanggung jawab tidak dapat menguraikan informasi yang ditransfer antara browser dan server. Makanya jika menggunakan HTTPS lebih aman jika mengirimkan informasi sensitif atau saat melakukan transaksi.
2. Banyak Situs Terpercaya Menggunakan HTTPS
Saat ini banyak situs yang awalnya menggunakan HTTP sekarang menggunakan HTTPS. Hal ini dikarenakan sistem pengalihan HTTPS mampu membawa pengguna ke halaman tertentu meski pengguna mengetik HTTP://, hal ini bisa digunakan jika URLnya sama ya.
3. Loading Time Lebih Cepat
Banyak riset telah menemukan bahwa hanya 55% orang yang rela menunggu konten dimuat maksimal 5 detik. Ini berarti banyak orang yang tidak suka menunggu lama untuk memuat konten. Namun dengan menggunakan HTTPS selain dapat meningkatkan pengamanan pada web kamu juga mampu lebih cepat untuk menampilkan konten. Hal ini dapat digunakan untuk mendapatkan keuntungan dari teknik SEO di mana mampu mensukseskan promosi menggunakan digital marketing website. Hal inilah yang menyebabkan HTTPS merupakan solusi efektif dalam hal mempersingkat loading time website.
Setelah mengetahui apa perbedaan HTTP dan HTTPS dapat disimpulkan jika mayoritas website saat ini banyak yang menggunakan HTTPS karena memiliki banyak keuntungan. Jadi selama protokol yang kamu gunakan baik, maka jangan khawatir jika terdapat quest sebuah website meminta data pribadi, informasi penting, dan lain sebagainya.
Yang membedakan antara keduanya adalah ada dan tidaknya pihak ketiga. Pihak ketiga dalam suatu protokol tentu akan membahayakan pengunjung dalam mentransfer data, maka dari itu pastikan protokol yang Anda gunakan tidak ada pihak ketiga.
Aksaralab
Bagikan :
Baca artikel menarik lainnya di – aksaralab.com
Hastag : #digital #agency #marketing #web #http #https
sumber : binaracademy.com